3lelaki | Roadless traveler

Archive for the ‘ramadhan ceria’ Category

Ibroh ramadhan #23 Seberapa besar cukupmu?

In inspiration, ramadhan ceria on July 10, 2015 at 01:06

Al ustad memulai pembicaraan dengan mengajukan pertanyaan, “pilih mana, sudah punya uang 5jt atau baru punya uang 50jt ?”
Pertanyaan diatas terkait dgn qona’ah yaitu “Seberapa besar cukupmu” jika kita tidak bisa set kata cukup untuk diri kita sendiri yang terjadi selanjutnya adalah “comot” sana-sini. Akan ribut terus merasa kekurangan, namun tetap hati merasa tidak bahagia atas harta yang diperoleh.

Dalam hati, makanya saya pusing dikasih rejeki karena cukupnya sdh lewat 🙊

Ibroh ramadhan #11 memurnikan tauhid

In inspiration, ramadhan ceria on June 27, 2015 at 17:27

seorang ustad muda pengganti naik mimbar, dengan bahasa khas Indonesia Timur bersuara lantang yang berapi-api, memberikan ceramah malam ramadhan kali ini, yang bertema memurnikan aqidah. semenjak nabi Nuh diutus untuk mengembalikan aqidah umatnya yang menyembah berhala, dilanjutkan dengan nabi Ibrahim dan nabi-nabi selanjutnya.

Namun kali ini umat muslim melalui sunah Rosulullah untuk bercermin (self improvement) mengikuti sunahnya, menghindari kegiatan-kegiatan penyembahan kepada selain sang pencipta (kecuali tawasul kepada Rasulullah dan wali lainnya). ummat dianjurkan untuk terus “belajar” dengan cara mempelajari kitab-kitab untuk meningkatkan pengetahuan dan wawasan dalam mengikuti sunnah (baik perkataan, perbuatan maupun persetujuan Rasullullah).

Ibroh ramadhan #5 aku dengar aku taat

In inspiration, ramadhan ceria on June 23, 2015 at 15:00

Dua malam berturut khatib menjelaskan konsep ketaatan, dimana pelaksanaan ibadah bukan dicerna dengan logika, namun dengan ketaatan.
Banyak ibadah yang diperintahkan oleh Allah masih ditimang-timang oleh manusia yang kebanyakan belum memiliki ilmu yang cukup untuk mengetahui filosofi dibelakang perintah Allah itu. Namun saat mereka mengetahui kebaikannya, kebanyakan sudah terlambat.
Sami’na wa atha’na.
Aku dengar, maka aku taat.

Ibroh ramadhan #6 Usia umat Mohammad SAW

In inspiration, ramadhan ceria on June 23, 2015 at 14:54

Malam ini khatib berkisah tentang usia.
suatu hari rasulullah termenung sedih memikirkan umatnya yang rerata usianya pendek, sementara nabi terdahulu yang memiliki umur ratusan tahun, yang tentunya juga umat beliau juga memiliki kesempatan yang banyak untuk berbuat baik dalam mendapatkan pahala
Melihat rasul bersedih Allah mengutus malaikat jibril untuk menghiburnya, bahwa walaupun usia umatnya pendek, Allah memberikan bonus pahala dalam lailatul qadar, malam yang memiliki keutamaan pahala seperti 1000bulan / 83 tahun 4 bulan.
Andaikan dikalkulasi dengan matematika sederhana:
83 tahun x 20 tahun sisa umur x 30 hari ramadhan
Maka pahala umat rasulullah akan melebihi rata-rata pahala umat nabi musa yang 750tahun.
Subhanallah

Mari kita menggapa lailatul qadar pada ramadhan kali ini.

Mudik #2

In ramadhan ceria on January 4, 2008 at 05:43

akhirnya, setelah 32 jam perjalanan (normalnya 16 jam) mnuju Jatim, dah mati gaya pokoke deh. lontang lantung di jalur alternatif ciledug s.d slawi yang padahal jalur utama brebes s.d pekalongan gak pake macet. tobaat bener2 tobat deh nggak lagi2 mudik ke jatim.